Jenis Smash yang Biasa Dilakukan Dalam Permainan Bulu Tangkis

Permainan bulu tangkis merupakan salah satu cabang olahraga yang banyak menggunakan gerakan anggota tubuh secara keseluruhan untuk mengontrol laju kok agar dapat jatuh pada posisi yang diinginkan. Adapun jenis gerakan anggota tubuh yang dilakukan berbeda sesuai dengan kebutuhan dan keinginan pemain dalam meletakkan dan mengontrol posisi kok. Salah satu gerakan yang paling sering dijumpai dalam setiap permainan bulu tangkis ialah gerakan smash.

Smash sendiri ialah teknik serangan yang dilakukan oleh seorang pemain dengan tujuan untuk mematikan pergerakkan lawan. Untuk melakukan gerakan smash, seorang pemain harus melompat dan memukul kok sekuat mungkin agar kok tidak bisa dikembalikan oleh lawan. Tapi tahukah Sobat kalau gerakan smash ini memiliki beberapa kategori loh? Apa aja sih jenis gerakan smash? Yuk simak penjelasan Flymin berikut ini :

1. Gerakan Smash Penuh

Smash penuh adalah gerakan smash yang memanfaatkan daun raket sepenuhnya dan memerlukan kekuatan yang maksimal. Oleh karena itu, gerakan smash ini paling sering dilakukan oleh seluruh pemain bulu tangkis sebab mampu mematikan pergerakkan lawan. Akan tetapi, smash ini memiliki kelemahan dimana arah kok menjadi tidak terarah dan mampu melebar.

2. Gerakan Smash Potong

Smash potong atau yang lebih dikenal sebagai cross smash karena dilakukan secara menyilang dengan tujuan untuk mengecoh pergerakkan lawan. Smash potong ini tidak termasuk tipe smash yang kuat karena hanya berfokus untuk menempatkan kok pada posisi yang terarah. Selain itu, biasanya smash potong ini menggunakan dan menekankan pada pergerakkan pergelangan tangan yang dinamis.

3. Gerakan Head Smash

Head Smash atau smash atas ialah gerakan smash yang menggunakan kelenturan dan keterampilan pergerakkan pergelangan tangan serta keseimbangan tubuh untuk menjaga posisi tubuh agar tidak goyang saat memukul kok. Gerakan smash ini dilakukan pada saat lawan mengembalikan kok dalam posisi backhand dengan pukulan lob.

4. Gerakan Backhand Smash

Backhand smash ialah gerakan smash yang menggunakan daun raket bagian belakang untuk memukul kok yang berada di atas kepala dan datang dari arah yang berlawanan. Selain itu, backhand smash juga dapat dilakukan pada posisi kok yang sulit dijangkau.

Begitulah Sobat penjelasan mengenai jenis smash yang biasa terdapat dalam permainan bulu tangkis. Apapun jenis smash yang Sobat akan lakukan dan pelajari, pastikan posisi Sobat sesuai dengan instruksi yang Flymin jelaskan ya supaya Sobat tidak cedera. Selamat mencoba Sobat!

Sumber :

https://www.kompas.com/sports/read/2021/09/23/13000058/4-jenis-smash-dalam-bulu-tangkis

https://kumparan.com/info-sport/smash-bulu-tangkis-ini-jenis-teknik-yang-perlu-dikuasai-1wf2JViC59t

https://www.inews.id/sport/all-sport/4-macam-teknik-smash-pada-permainan-badminton-nomor-3-senjata-andalan-taufik-hidayat